BLOG INI pada awalnya berisi Kutipan / Kata Mutiara / Kata-kata Bijak (quotations), Ringkasan (summaries), dan Pemahaman (insights). Dalam perkembangan selanjutnya diisi dengan artikel-artikel singkat. Silakan klik di sini... untuk kembali ke BLOG UTAMA.

06 September 2010

Menabung adalah Suatu Kebiasaan dan Gaya Hidup

Gaya hidup menabung bukan soal status ekonomi, tetapi suatu kebiasaan. Gaya hidup menabung akan melatih karakter disiplin dan gaya hidup hemat Anda.

Menurut kitab Amsal, harta yang cepat didapat akan cepat hilang karena orang yang cepat mengalami peningkatan harta tanpa dibarengi dengan peningkatan karakter, belum bisa mengelola harta yang dipercayakan kepadanya, sehingga lambat laun harta tersebut akan berkurang lagi.

“Harta yang cepat diperoleh akan berkurang, tetapi siapa mengumpulkan sedikit demi sedikit menjadi kaya.” ~Amsal 13:11~

Jangan berfoya-foya saat Anda sedang mengalami kelimpahan. Janganlah menuruti hawa nafsu dan keinginan. Belajarlah untuk membeli segala sesuatu sesuai dengan kebutuhan Anda dan bukan sesuai "lifestyle" Anda.

* * *

Sumber: AbbaNews, 6 September 2010

==========

Posting Terbaru

Langganan Updates

Untuk berlangganan updates semua blog berbahasa Indonesia saya, silakan isi formulir di BLOG UTAMA.

NB: Satu formulir untuk semua blog.

Pemilik Blog

Foto saya
• Infopreneur, Online Publisher
• Penerjemah buku Retire Young Retire Rich karya Robert T. Kiyosaki & Sharon L. Lechter, dan banyak buku lainnya.